Lomba Karya Tulis Univ. Islam Indonesia 2013

Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia menyelenggarakan “Lomba Karya Tulis/ Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional untuk SLTA, Mahasiswa, dan Pustakawan” dengan tema “MEMBANGUN KARAKTER DAN KECERDASAN MELALUI PERPUSTAKAAN”

Persyaratan Lomba:
Karya Tulis Tingkat SLTA:

  • Naskah berupa karya tulis individu atau kelompok Hasil karya sendiri atau kelompok, belum pernah dipublikasikan dan diikutsertakan dalam lomba di tempat lain, juga lomba sebelumnya di UII.
  • Logis dan sistematis
  • Memuat unsur latar belakang masalah, rumusan masalah, kesimpulan dan saran.
  • Menggunakan Bahasa Indonesia yang baku, dengan Tata Bahasa dan Ejaan Yang Disempurnakan, sederhana, jelas, merupakan satu kesatuan dengan istilah yang mudah dimengerti.
  • Naskah sesuai dengan ‘tema’ yang telah ditentukan.
  • Naskah dikirim ke alamat e-mail  lkti2013_slta@uii.ac.id disertai hasil scann bukti diri (kartu pelajar), dilengkapi surat keterangan masih aktif sebagai siswa dari kepala sekolah dan nomor telepon yang dapat dihubungi.
  • Naskah yang masuk dan menjadi pemenang menjadi hak milik panitia, dan penulis tidak berhak mempublikasikan dalam bentuk apapun.
  • Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.

Sistematika Penulisan:
Halaman judul: judul diketik dengan huruf kapital, nama penulis harus jelas dengan nomor induk siswa, asal sekolah dan tahun.
Pendahuluan;
a. latar belakang masalah
b. rumusan masalah
c. tujuan dan manfaat
Pembahasan
Kesimpulan dan saran
Daftar pustaka

Tema untuk SLTA: ”PERPUSTAKAAN DAN PRESTASI BELAJAR SISWA”
Ketentuan Penulisan:

  • Naskah ditulis menggunakan ukuran kertas A4, huruf tipe Times New Roman ukuran huruf 12, spasi 1,5 dengan batas margin kiri dan atas 4, kanan dan bawah 3.
  • Jumlah halaman maksimal 20 halaman.
  • Naskah dikirim dalam bentuk Word dan PDF

Karya Tulis Ilmiah Tingkat MAHASISWA:

  • Naskah berupa Laporan Hasil Penelitian atau artikel ilmiah hasil penelitian untuk Jurnal.
  • Hasil karya penelitian sendiri atau kelompok, belum pernah dipublikasikan di media cetak maupun online.
  • Belum pernah diikutsertakan dalam lomba di tempat lain dalam bentuk apapun, atau lomba sebelumnya di UII.
  • Memuat unsur permasalahan (latar belakang masalah, perumusan masalah, metode penelitian, analisis, kesimpulan dan saran)
  • Mengikuti kaidah penulisan karya tulis ilmiah
  • Menggunakan Bahasa Indonesia yang baku, dengan Tata Bahasa dan Ejaan Yang Disempurnakan, sederhana, jelas, merupakan satu kesatuan, dan menggunakan istilah yang mudah dimengerti.
  • Naskah sesuai dengan ‘tema’ yang telah ditentukan.
  • Naskah dikirim ke alamat e-mail:  lkti2013_mahasiswa@uii.ac.id disertai hasil scann bukti diri kartu mahasiswa dilengkapi surat keterangan masih aktif sebagai mahasiswa dari perguruan tinggi yang bersangkutandan nomor telepon yang dapat dihubungi,
  • Naskah yang masuk dan menjadi pemenang menjadi hak milik panitia, dan penulis tidak berhak mempublikasikan dalam bentuk apapun
  • Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.

Sistematika Penulisan:
Halaman judul: judul diketik dengan huruf kapital, nama lengkap penulis, asal perguruan tinggi/ instansi dan tahun.
Abstrak
Pendahuluan;
a.  latar belakang masalah
b.  rumusan masalah
c. tujuan dan manfaat
Kajian pustaka/studi literature
Metode penelitian
Pembahasan (data, olah data, dan analisis data)
Kesimpulan dan saran
Daftar pustaka
Lampiran-lampiran (jika diperlukan)

Tema untuk Mahasiswa: “PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN UNTUK MERAIH PRESTASI AKADEMIK”
Ketentuan Penulisan:

  • Naskah ditulis menggunakan ukuran kertas A4, huruf tipe Times New Roman ukuran huruf 12, spasi 1,5 dengan batas margin kiri dan atas 4, kanan dan bawah 3.
  • Jumlah halaman maksimal 20 halaman.
  • Naskah dikirin dalam bentuk Word dan PDF

Karya Tulis Ilmiah Tingkat PUSTAKAWAN:

  • Naskah berupa artikel ilmiah hasil penelitian untuk Jurnal.
  • Hasil karya penelitian sendiri atau kelompok, belum pernah dipublikasikan di media cetak maupun online.
  • Belum pernah diikutsertakan dalam lomba di tempat lain dalam bentuk apapun, atau lomba sebelumnya di UII.
  • Memuat unsur permasalahan (latar belakang masalah, perumusan masalah, metode penelitian, analisis, kesimpulan dan saran)
  • Mengikuti kaidah penulisan karya tulis ilmiah
  • Menggunakan Bahasa Indonesia yang baku, dengan Tata Bahasa dan Ejaan Yang Disempurnakan, sederhana, jelas, merupakan satu kesatuan, dan menggunakan istilah yang mudah dimengerti.
  • Naskah sesuai dengan ‘tema’ yang telah ditentukan.
  • Naskah dikirim ke alamat e-mail:  lkti2013_pustakawan@uii.ac.id disertai hasil scann surat keterangan sebagai pengelola perpustakaan untuk mengikuti lomba dari instansi yang bersangkutan serta nomor
  • telepon yang dapat dihubungi.
  • Naskah yang masuk dan menjadi pemenang menjadi hak milik panitia, dan penulis tidak berhak mempublikasikan dalam bentuk apapun.
  • Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.

Sistematika Penulisan;
Halaman judul: judul diketik dengan huruf kapital, nama lengkap penulis, asal perguruan tinggi/ instansi dan tahun.
Abstrak
Pendahuluan;
a.    latar belakang masalah
b.    rumusan masalah
c.    tujuan dan manfaat
Kajian pustaka
Metode penelitian
Pembahasan
Kesimpulan dan saran
Daftar pustaka

Tema untuk Pustakawan: “MEMBUAT PERPUSTAKAAN SEPERTI AT HOME ”
Ketentuan Penulisan:

  • Naskah ditulis menggunakan ukuran kertas A4, huruf tipe Times New Roman ukuran huruf 12, spasi 1,5 dengan batas margin kiri dan atas 4, kanan dan bawah 3.
  • Jumlah halaman maksimal 15 halaman.
  • Naskah dikirin dalam bentuk Word dan PDF

Batas waktu pengiriman naskah;
Batas akhir pengiriman naskah untuk semua tingkat (SLTA, MAHASISWA, dan PUSTAKAWAN) sampai dengan tanggal: 25 Nopember 2013, jam 24.00 WIB

Kriteria Penilaian:

  • Kesesuaian dengan tema
  • Format tulisan (tata tulis, sistematika, kejelasan, penggunaan tata bahasa Indonesia)
  • Topik (sifat topik, aktualisasi, relevansinya dengan tema)
  • Data dan sumber-sumber informasi
  • Kreativitas proses/teknik pengolahan data, ketajaman analisis, sintesis data dan langkah efektif dalam penyelesaian masalah.
  • Tingkat ketercapaian antara tujuan, manfaat dan hasil.

PENGHARGAAN:
Tingkat SLTA
Juara I        : Rp. 2.000.000,00 + sertifikat
Juara II      : Rp. 1.500.000,00 + sertifikat
Juara III    : Rp. 1.000.000,00 + sertifikat

Tingkat Mahasiswa
Juara I        : Rp. 2.500.000,00 + sertifikat
Juara II      : Rp. 2.000.000,00 + sertifikat
Juara III    : Rp. 1.500.000,00 + sertifikat

Tingkat Pustakawan
Juara I        : Rp. 3.000.000,00 + sertifikat
Juara II      : Rp. 2.500.000,00 + sertifikat
Juara III    : Rp. 2.000.000,00 + sertifika

 

Sumber: Milis Referensi Maya

Tinggalkan komentar